Suami Bejat

Pertanyaan:

bagaimana menyikapi suami yg benar benar bejad munafik dan pembohong kalau bicara suka berdalih.suka mengkonsumsi obat pembesar penis, obat kuat dan obat obat perangsang utk calon mangsanya.padahal semua bukti bukti sdh saya temukan tapi masih terus berdalih berbohong.pura pura baik di depan keluarga padahal di belakang itu dia benar benar suka berzina dengan banyak wanita yg menjadi targetnya serta memanfaatkan jabatannya di kantor utk perempuan perempuan calon korbannya. sakit batin saya menangis pun percuma dia tdk akan pernah perduli.dia slalu merasa dia seorg suami dan bapak yg baik di dalam keluarga

Dari Pemilik Email :

g****en****a@yahoo.com


Jawaban :
Bismillaah,…
Ibu yang saya hormati..
Hal yang pertama mesti ibu lakukan adalah bersabar, dan berdoa kepada Allah, karena Allah-lah yang menguji hambaNya untuk mengetahui sejauh mana keimanannya.

Menyikapi permasalahan ibu diatas, Jika ibu memang sudah menemukan bukti bukti secara akurat atas apa yang ibu sebutkan diatas, maka ada beberapa langkah yang bisa ibu tempuh , diantaranya :

1. Berbicara secara baik baik, dan terus menasehatinya, mengingatkan akan pedihnya azab Allah, dan menyentuh hatinya, serta mendoakannya.

2. Jika jalan pertama sudah dianggap tidak mempan, maka ibu bisa meminta orang orang terdekat yang suami segani untuk menasehatinya, misalkan ibu atau ayahnya, berbicaralah baik baik pada mertua, dengan penuh adab dalam menjelaskan permasalahannya, Insya Allah, orang tua akan peka dan akan menasehatinya, selama kita bisa menyampaikannya dengan penuh kebaikan.

3. Jika semua hal ternyata sudah tidak mempan, maka untuk mencegah terjadinya kedurhakaan seorang Istri terhadap suaminya, maka ibu boleh menempuh syari’at Khulu’ , yaitu menggugat cerai. Untuk informasi lebih lanjutnya, ibu bisa meminta nasehat pihak KUA agar mendapatkan informasi secara jelas.

4. Jika dirasakan berat untuk bercerai, maka ada jalan yang mulya namun sangat berat, yaitu sabar.. yang mana sabar itu tiada memiliki batas. dengan bersabar dan tetap memohon pertolongan kepada Allah, mendekatkan diri kepadaNya melalui shalat, melalui jalan jalan kebaikan dengan tetap mendoakan kebaikan bagi suami, Insya Allah, Allah akan menjawab doa ibu, bisa jadi kelak suami mendapatkan petunjuk dan mau bertaubat, atau ibu diberikan jalan kebaikan yang lain yang baik menurut Allah.

Dan satu hal terpenting, ibu jangan menceritakan permasalahan ibu kepada orang yang tidak tepat, karena bisa berakibat malah memperkeruh suasana, dan memanfaatkan kesempatan dalam kesempitan.

Terakhir, saya ikut mendoakan, semoga suami ibu diberikan hidayah, dan kembali bertaubat menuju Rabbuna, dan masalah ibu bisa ada jalan keluar yang baik bagi semuanya.. aamiiin

Sumber: https://prosotpasutri.wordpress.com/2012/05/09/suami-bejat-bagaimana-istri-mesti-menyikapinya/

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel